Isnin, April 19, 2021, 21:00 WIB
Last Updated 2021-04-19T18:24:26Z
PALI

Jelang PSU PALI,40 Anggota Satpol PP Siap Amankan TPS



Hitspali.com,PALI--Sebanyak 40 personil anggota satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) diberi tugas menjaga keamanan di lokasi empat Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang akan melakukan Pemungutan Suara Ulang (PSU). 

Puluhan anggota Satpol PP tersebut di lepas langsung oleh Pejabat (Pj) Bupati PALI, DR H Rosidin Hasan di halaman kantor Bupati PALI di Jalan Merdeka Km 10, Kelurahan Handayani Mulya, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten PALI, Senin (19/4/2021).

Kepala Satpol PP PALI, Zulkopli, SH menyebutkan anggotanya akan bertugas selama empat hari menjaga dan mengawal jalannya PSU di TPS dan sekitar TPS.

“Ada 10 anggota di masing-masing TPS. Mereka (anggota Satpol-PP) telah terlatih dan harapan kami bekerja sesuai instruksi dan tetap menjaga ketertiban dan mengedepankan pendekatan kepada masyarakat dan kami berpesan agar bisa membaur bersama masyarakat,” kata Kasat Pol PP.

Sementara itu Pj Bupati PALI, Dr Rosidin Hasan saat dibincangi awak media mengimbau masyarakat yang akan menggelar PSU untuk hadir di TPS masing-masing dengan membawa data yang disampaikan oleh pihak penyelenggara.

“Karena suara bapak ibu sangat berguna untuk kelangsungan kabupaten PALI. Mesti kita ingat, bahwa semua paslon adalah orang PALI, untuk itu mari jadikan suasana PSU yang aman damai tenteram. Terkhusus kepada tim sukses kedua paslon untuk menyukseskan kandidatnya dengan cara bermartabat. Karena sejatinya, masing-masing paslon punya tujuan yang sama untuk memajukan Kabupaten PALI yang kita cintai,” terang Pj Bupati.

Kepada anggota Satpol PP yang akan bertugas di menjaga keamanan di empat TPS, Bupati berpesan agar mengutamakan pendekatan humanis kepada masyarakat.

“Silahkan bekerja mengawal jalannya PSU di PALI, tapi utamakan secara humanis dan pendekatan kepada masyarakat. Saya yakin kalian mampu mengemban amanah ini. Sebelumnya kami bersama Gakkumdu sudah memberikan rambu-rambu tentang PSU. Jadi kalau ada permasalahan atau pelanggaran hukum tidak boleh bergerak sendiri tapi silahkan koordinasikan dengan Gakkumdu, agar kita tidak disalahkan sendiri,” pesan Bupati.

Dalam masa pandemi dan menjalankan ibadah puasa, Pj Bupati tetap memberi arahan agar menjaga kesehatan dan menerapkan protokol kesehatan.

"Tetap harus diingat, jaga kesehatan terlebih saat ini kita tengah menjalankan ibadah puasa. Jadi selain harus menerapkan protokol kesehatan, kita harus persiapkan bekal berbuka dan sahur,” tukasnya.(dan)