Selasa, November 01, 2022, 19:17 WIB
Last Updated 2022-11-02T04:51:12Z
NasionalPALIrumahtahfizSpantanjayaSTITMHPALITrending

Penutupan Mahasiswa KKN STIT MH PALI dan Launching Rumah Tahfidz di Desa Spantan Jaya

Foto bersama di depan Rumah Tahfidz Bustanul Karim | Foto : hitspali.com

Selama kurang lebih sebulan,mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Mamba'ul Hikam PALI (STIT MH PALI) Kelompok III  telah melakukan pengabdian, pembelajaran di Desa Spantan Jaya Kecamatan Penukal Kabupaten PALI.


Beragam momen selama Kuliah Kerja Nyata (KKN) menjadi kenangan tersendiri bagi mahasiswa.Salah satunya adalah acara perpisahan sekaligus Launching Rumah Tahfidz Bustanul Karim,Selasa (01/11/22).


Kegiatan tersebut digelar di Rumah Tahfidz Bustanul Karim Jalan Pertamina dusun 1 Spantan Jaya yang dihadiri Kepala Desa Spantan Jaya Hamsori,Ketua STIT MH PALI Moch.Erlin Susri,S.Sos.I,. M.Pd.I yang diwakili oleh Waka II Jhon Freser,STh.I.,M.Pd,Ketua Kaprodi dan Ketua P3M Riski Angga Putra, S.Sos.I., MA., Dosen Pembimbing Lapangan sekaligus Kepala P2M Alip Kamaron,M.Pd.,tokoh masyarakat,tokoh agama dan masyarakat Desa Spantan Jaya.


Ketua KKN STIT MH PALI kelompok III Firdaus Ramadhan, menjelaskan, beberapa program kegiatan yang sudah dilakukan:

1. Pembersihan Desa, bersama masyarakat Desa Spantan Jaya melaksanakan kegiatan Jum'at bersih

2. Pembuatan lapangan voli

3. Pembinaan guru mengaji.

4. Penanaman obat-obatan

5. Pembinaan imam masjid

6. Mendirikan Rumah Tahfidz Al-Qur'an


Dosen Pembimbing Lapangan,Alip Kamaron,M.Pd., mengatakan, selama 30 hari mahasiswa STIT MH PALI telah melaksanakan KKN di Desa Spantan Jaya.Banyak program yang sudah diadakan diantaranya bidang pendidikan, kesehatan, juga mendirikan rumah Tahfidz.


“Dengan kegiatan selama KKN di Desa Spantan Jaya,mahasiswa akan mempunyai pengalaman,yang nantinya akan menjadi bekal untuk mahasiswa itu sendiri ,” terang Alip Kamaron.


Alip Kamaron juga menambahkan, mahasiswa STIT MH PALI setelah mengikuti rangkaian kegiatan selama satu bulan akan memiliki pengalaman yang sangat berharga, dapat belajar bagaimana mengabdi kepada masyarakat.


Sementara itu,Kepala Desa Spantan Jaya, Hamsori sangat mengapresiasi mahasiswa STIT MH PALI yang telah melaksanakan KKN di wilayahnya.


“Waktu satu bulan KKN di wilayah  Spantan Jaya sebetulnya merupakan waktu yang singkat, ke depannya kami akan selalu terbuka jika mahasiswa STIT Mamba'ul Hikam PALI akan melaksanakan Kegiatan KKN di Desa kami”Kata Hamsori.


Menurut Hamsori,program kegiatan yang telah dilaksanakan di wilayah Spantan Jaya akan terus dilanjutkan seperti Rumah Tahfidz.


"Kedepannya kami akan rapatkan dengan perangkat desa agar pengurus rumah Tahfidz yang hari ini di lantik mendapatkan insentif,"tuturnya.