Isnin, Ogos 14, 2023, 17:25 WIB
Last Updated 2023-08-14T10:25:02Z
DaerahHUT RINasionalTanah AbangTrending

Miniatur Rumah Lame Semarakkan HUT RI Ke 78 di Kecamatan Tanah Abang

 

Rumah Lame Desa Tanah Abang Selatan | Foto : AF

Karnaval pembangunan dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan RI di Kecamatan Tanah Abang, Kabupaten Penukal abab Lematang Ilir (PALI) berlangsung meriah.Berbagai kreativitas hasil karya masyarakat ditampilkan.


Karnaval di ikuti oleh sekolah se-kecamatan tanah abang baik tingkat SD, SMP, SMA dan juga masyarakat umum.Senin (14/8/23).


Salah satu peserta yang mengikuti kegiatan karnaval berasal dari Desa Tanah Abang selatan, Saat di bincangi Hadianto Ketua peserta dari desa Tanah Abang Selatan menuturkan jika kegiatan karnaval peringatan HUT RI selalu di ikuti desanya setiap tahun.


"Alhamdulillah di tahun ini kita dapat memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 tahun depan sangat meriah,"kata Hardianto didampingi Penanggung Jawab Properti Merli handani.


Bahkan menurut Hardianto,untuk tahun ini Desanya sudah mempersiapkan jauh-jauh hari untuk mengikuti Karnaval.


"Untuk tahun ini kami mengusung tema dengan mengaplikasikan salah satu potensi budaya desa yaitu rumah lame (limas) dalam acara karnaval se-kecamatan Tanah Abang, hal ini bertujuan untuk membangun semangat pemuda-pemudi Desa Tanah Abang selatan dalam mengetahui sejarah desa,bahkan kami mendemonstrasikan sejarah perjuangan dengan menampilkan drama perjuangan "terangnya.


Terpisah Arli Firgianto Pendamping Pemajuan Kebudayaan Desa Kemendikbudristek Kabupaten PALI mengatakan sangat mengapresiasi penampilan peserta Karnaval HUT RI Ke 78 tahun  dimana salah satunya mengangkat tema kebudayaan.


"Saya pribadi mengapresiasi gerakan pemuda Tanah Abang yang telah membuat miniatur rumah lame (limas).Kita mesti berbangga karena rumah limas desa tanah abang selatan ini salah satu rumah limas terbanyak di sumatera selatan," ucapnya.