Sabtu, Oktober 21, 2023, 09:58 WIB
Last Updated 2023-10-21T02:58:34Z
DaerahEventNasionalTrending

Festival Sagarurung Kembali di Gelar,Dua Ribu Porsi Miso di Sediakan untuk Pengunjung

Acara direncanakan dilaksanakan selama dua hari | Foto : Diskop UKM PALI

Bagi warga Bumi Serepat Serasan juga masyarakat provinsi Sumatera Selatan maupun wilayah lainnya yang mau makan Miso gratis silahkan datang ke kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI).


Sebab, Pemerintah Daerah (Pemda) kabupaten PALI melalui Dinas Koperasi dan UKM menyiapkan sedikitnya 2.000 poris Miso untuk dikonsumsi pengunjung. 


Hanya saja, Pemda PALI melalui Diskop UKM dalam menyiapkan 2.000 porsi Miso secara gratis dikhususkan pada acara Festival Sagarurung Vol.2 tahun 2023 yang digelar pada tanggal 27 hingga 28 Oktober 2023 mendatang. 


Untuk lokasi Festival Sagarurung yang menyediakan makan Miso gratis sepuasnya, dipilih di halaman Kantor Camat Abab, yang berada di wilayah desa Betung. 


Diungkapkan Bupati PALI Dr Ir H Heri Amalindo MM melalui Kepala Diskop UKM kabupaten PALI Raden Abdurrohman bahwa acara makan Miso gratis sepuasnya merupakan salah satu rangkaian kegiatan festival Sagarurung Vol.2. 


"Miso merupakan kuliner khas PALI, dan untuk mengenalkannya, sengaja kita undang masyarakat luas untuk mencicipi makanan dengan cita rasa khas kaya rempah yang diracik sempurna sehingga menciptakan rasa unik yang hanya ada di kabupaten PALI," ungkap Rohman, sapaan kepala Diskop UKM PALI, Sabtu 21 Oktober 2023.


Agar seluruh pengunjung mendapatkan bagian makan Miso gratis, Rohman telah menyiapkan 2.000 porsi setiap hari selama festival Sagarurung. 


"Kalau kurang maka akan kita tambah hingga 3.000 porsi. Untuk itu, ayo datang ke PALI, ke lokasi Festival Sagarurung," ajaknya. 


Pada Festival Sagarurung Vol.2, Rohman menyebut bukan hanya mengajak masyarakat makan Miso gratis, tetapi akan dimeriahkan juga serangkaian kegiatan yang pastinya pengunjung akan berkesan setelah datangi kegiatan tersebut. 


"Ada lomba karaoke, lomba mewarnai jenjang PAUD, pameran UMKM, fashion show pelajar kreasi 3R juga bagi yang mencari pekerjaan, ada Job Fair atau lowongan pekerjaan untuk perusahaan swasta. Pengunjung dijamin tidak rugi datangi festival Sagarurung Vol.2 ini," tandasnya.


Perlu diketahui bahwa Miso merupakan salah satu kuliner khas dari Pendopo kecamatan Talang Ubi kabupaten PALI. 


Dikutip dari giwang.sumselprov.go.id bahwa kuliner satu ini hampir mirip dengan bakso yang dalam penyajiannya, akan tetapi, untuk miso sendiri tidak menyajikan pentul bakso, yang ada hanya mie kuning, mie bihun, dan suiran daging ayam atau tetelan daging sapi atau bisa juga ceker ayam. 


Bahkan, untuk bumbu dalam kuahnya tersebut hanya dijual di pasar tradisional Pendopo.


Miso diperkirakan sudah ada di kota Pendopo sejak tahun 1950 an.