Isnin, Mei 27, 2024, 20:24 WIB
Last Updated 2024-05-27T13:24:26Z
DaerahTrending

Gerak Cepat Baznas PALI Beri Bantuan Korban Kebakaran Desa Sungai Langan

Langkah yang dilakukan Baznas PALI untuk meringankan beban korban | Foto : Baznas PALI


HPC,PALI -- Pasca kebakaran yang menghanguskan satu rumah di Desa Sungai Langan Kecataman Penukal Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI),pada hari Minggu 26 Mei 2024 kemarin.


Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten PALI Dr. M Erlin Susri, S.Sos. I.,M.Pd.I.  didampingi anggota ANSHOR PCNU PALI langsung bergegas mengambil tindakan Sosial, Senin 27 Mei 2024.


"Setelah membaca berita tetang adanya Musibah kebakaran yang menimpa Warga Desa Sungai Langan kami langsung bergegas mengambil tindakan sosial," Kata Kyai Erlin.


Menurut Kyai yang juga Ketua PCNU PALI ini dirinya kemudian berkomunikasi dengan anggota Baznas PALI untuk melakukan survei dan mengecek kebutuhan apa yang di perlukan oleh korban.


"Bantuan yang diberikan berupa uang,sembako dan nantinya insyaallah akan di susulkan bantuan berupa sandang seperti baju, sarung dan sejenisnya,"terang Kyai Erlin.


Kyai Erlin berharap adanya perhatian pemerintah dan bantuan para dermawan untuk membantu meringankan beban korban.


"Harapannya semoga ada perhatian dari pemerintah dan para dermawan yang bisa membatu ahli musibah dan meringankan bebannya," tutup Kyai Erlin.


Diketahui bahwa pemilik rumah adalah Bapak Nadi,beliau tinggal satu rumah bersama Istri,anak,menantu serta dua orang cucunya yang masih duduk di sekolah TK dan SD. 


Akibat kejadian tersebut semua perabot rumah tangganya habis ludes tak satupun yang tersisa dan untuk sementara mereka tinggal menumpang di rumah anaknya yang lain yang tidak jauh dari rumah yang terbakar.